

Tahukah Anda bahwa Lower Back Pain atau nyeri pada punggung bagian bawah merupakan salah satu penyakit terbanyak yang dialami masyarakat Indonesia dan memerlukan perhatian khusus? Lower back pain dial
Tahukah Anda bahwa Lower Back Pain atau nyeri pada punggung bagian bawah merupakan salah satu penyakit terbanyak yang dialami masyarakat Indonesia dan memerlukan perhatian khusus? Lower back pain dialami oleh 7,6% hingga 37% pria maupun wanita usia produktif, yang kurang dari 45 tahun. Maka dari itu, penting bagi Anda untuk mengetahui tentang penyakit ini.
Nyeri punggung bawah (lower back pain) adalah rasa nyeri pada pinggang atau tulang punggung bagian bawah yang bisa terasa hingga ke bokong dan paha. Bahkan pada beberapa kasus, nyeri yang dirasakan penderitanya bisa menjalar hingga ke kaki.
Lower Back Pain pada orang paruh baya dan anak muda biasanya karena ketegangan otot dan postur tubuh yang buruk, sedangkan nyeri punggung pada lansia terutama disebabkan oleh degenerasi diskus intervertebralis dan sendi facet yang menua.
Gejala Nyeri Punggung Bawah
Tingkat nyeri punggung yang dirasakan setiap penderita berbeda-beda, mulai dari ringan hingga nyeri berat yang mengganggu aktivitas. Namun secara umum, gejala nyeri punggung bawah memiliki ciri-ciri berupa:
• Nyeri punggung yang terasa seperti ditusuk atau tersetrum listrik.
• Nyeri punggung dapat dirasakan hanya di punggung saja atau meluas ke bagian tubuh lain, misalnya menjalar hingga ke kaki.
• Nyeri dirasakan pada posisi tertentu, seperti saat duduk atau berjalan, namun membaik saat berdiri atau berbaring.
• Nyeri punggung kumat atau semakin berat setelah mengangkat benda berat.
• Nyeri punggung dapat disertai kedutan otot (spasme).
Penyebab Nyeri Punggung Bawah
Nyeri punggung bawah dapat dirasakan selama beberapa hari hingga beberapa minggu, namun biasanya kurang dari 6 minggu. Nyeri ini bisa disebabkan oleh sejumlah hal, seperti cedera karena terjatuh atau terbentur, pergerakan tubuh yang berlebihan, atau mengangkat beban berat.
Selain itu, nyeri punggung bawah juga dapat disebabkan oleh:
• Kekakuan otot
Otot yang kaku akibat jarang bergerak dapat menimbulkan nyeri punggung bawah.
• Kerusakan pada celah sendi tulang belakang
Seiring bertambahnya usia, akan terjadi kelemahan pada jaringan di celah sendi, sehingga bantalan tulang belakang menonjol. Penonjolan ini dapat menekan saraf tulang belakang (saraf terjepit) dan menyebabkan nyeri yang menjalar ke kaki. Selain itu, pergeseran tulang belakang atau spondylolisthesis juga bisa menyebabkan nyeri punggung bawah.
• Radang sendi (arthritis)
Pada beberapa kasus, radang sendi dapat menyebabkan penyempitan pada sendi dan ruas tulang belakang, sehingga menimbulkan nyeri.
• Kelainan bentuk dan pengeroposan tulang belakang
Kelainan bentuk tulang belakang, misalnya kifosis dan pengeroposan tulang (osteoporosis) dapat menyebabkan penekanan pada saraf dan menimbulkan nyeri.
• Gangguan pada saraf tulang belakang
Kondisi ini dapat terjadi akibat radang, penekanan, cedera, atau tumor yang menekan saraf tulang belakang.
Cara mengurangi rasa nyeri pada punggung bawah
Langkah awal yang bisa dilakukan di rumah untuk meringankan gejala, sekaligus mencegah nyeri punggung bawah adalah:
• Rutin berolahraga, terutama yang melatih otot perut dan punggung. Jenis latihan yang baik untuk nyeri punggung adalah yoga, pilates, jalan kaki, dan berenang.
• Menjaga postur tubuh. Postur tubuh yang tegap saat duduk atau berdiri dapat mengurangi tekanan berlebih pada otot dan tulang belakang.
• Mengurangi berat badan. Berat badan berlebih akan memberikan penekanan lebih besar pada otot-otot punggung bawah dan tulang belakang.
• Menghindari stres.
• Memberikan kompres dingin pada punggung. Caranya, bungkus es dengan kain, kemudian tempelkan pada punggung selama 15-20 menit. Tiga hari setelah nyeri punggung muncul, ganti dengan kompres hangat. Anda juga bisa mengoleskan krim yang mengandung piroxicam untuk membantu meredakan peradangan.
• Memperbaiki posisi tidur. Disarankan untuk tidur dengan posisi kaki sedikit lebih tinggi. Anda bisa mencoba mengganjal kaki dengan bantal saat tidur untuk mengurangi tekanan pada punggung.
• Hindari mengangkat benda berat, agar nyeri punggung bawah tidak muncul kembali.
Referensi:
Copyright © 2021 TAISHO PHARMACEUTICAL All Right Reserved